LIP CREAM LOKAL YANG HITS DI INSTAGRAM
Perkembangan industri kecantikan di Indonesia khususnya soal makeup semakin berkembang dengan hadirnya produk-produk kecantikan lokal yang kualitasnya semakin oke dan tidak kalah saing dengan produk luar. Dari segi kualitas produk dan kemasan, produk lokal sekarang terbilang cukup inovatif dan semakin trendy dengan packaging yang semakin modern. Bicara soal harga, produk makeup lokal terbilang affordable.
Promosi yang dilakukan oleh brand lokal ini di sosial media dengan meng-guide para selebgram dan influencer, membuat produk ini semakin cepat dikenal oleh masyarakat. Salah satu brand yang bakalan aku mention nantinya, pasti udah enggak asing lagi buat kalian. So, here we go...
1. ROLLOVER REACTIONS
Brand pertama yang dirintis oleh anak muda Indonesia adalah Rollover Reaction (2016). Dirintis oleh empat sahabat, Dinar Amanda dkk. Dinar sendiri adalah adik dari beauty influencer terkenal Putri caya atau yang lebih dikenal dengan kak Puchh.
Produk pertama yang dikeluarkan oleh rollover Reactions adalah Lip and Cheek Cream. Beberapa shade yang menjadi fav: Saddie, Umma dan Moss. selain produk bibir, sekarang Rollover Reaction telah meluncurkan beberapa beauty product termasuk Lipbalm, Facemist, Face Wipes dan Highlighter.
Semua produk ini dapat kamu beli website resmi mereka disini atau kalian bisa mengunjungi store merekan di Plaza Indonesia.
2. BLP BEAUTY (BY LIZZIE PARRA)
BLP by Lizzie Parra adalah salah satu brand lokal yang di luncurkan oleh salah satu Makeup Art sekaligus Blogger Indonesia Lizzie Parra. BLP berfokus pada produk yang membuat penggunanya terlihat dan merasa bagus (look good feel good).
Produk pertama yang diluncurkan adalah Lip Cream yang setelah peluncurannya langsung menjadi fav. Warna yang fav seperti Butter Fudge,Persimmon Pie dan Bloody Mary. sekarang ini BLP banyak memiliki produk lain, antara lain Btow Powder, Brow Definer, Eyeshadow Pen, Lashes, Eyeliner, Lip Stain dan Face Powder
Kamu bisa berbelanja di website mereka dan instragram resmi mereka.
3. SASC
SASC adalah kependekan dari Socially Aware Sexy Cosmetic. Berbeda dari produk lipstik lokal lainnya, SASC lebih mengutamakan pesan sosial dan lingkungan hidup di setiap produk mereka. Terlebih lagi brand satu ini sering melakukan kolaborasi dengan Influencer tanah air.
Tahun SASC berkolaborasi dengan influencer Indonesia Tyna Kanna Mirdad dalam shade "Truly 'Mazing". Uniknya wangi dari Lipcream ini adalah Kopi. Warna dari Truly ‘Mazing ini, SASC mendeskripsikannya sebagai mauve nude. Lipsrick ini soldout dimana-mana karena warnanya yang adorable.
Koleksi SASC bisa di dapatkan di website resmi mereka sekitar Rp 149.500.
4. ESQA
Brand ESQA ini didirikan oleh dua orang sahabat Cindy dan Kezia. Sama-sama kuliah di Los Angels dan akhirnya mendirikan Brand ESQA karena kecintaannya dengan makeup.
ESQA sendiri mengusung konsep mewah dan elegan dar sisi kemasan. selain produk lipstick yang menjadi andalan, fav produk lainnya adalah The Goddess Cheek Pallete, Eyeliner dan Brow Pomade Pencil. baru-baru ini ESQA berkolaborasi dengan penyanyi cantik Indonesia Bunga Citra Lestari (BCL).
Untungnya nagi kamu yang mau beli produk keluaran dari ESQA ini, bisa di dapatkan di Sephora Indonesia atau kunjungi web mereka.
5. LOOKE
Brand lokal yang terbilang baru ini mempunyai Holy Lips Series yang menawarkan rangkaian lip cream dan lip gloss yang bernuansa pink dan orange. Produk-produk Looké Cosmetics selain diklaim cruelty free juga diklaim halal, bebas paraben, dan vegan, alias tidak mengandung bahan baku hewani. Katarnya sih, lip cream dari brand ini teskturnya ringan dan tahan lama.
Lipcream saru ini juga menjadi fav dari selebgram dan calon dokter muda Nadya Ps yang shade "GAIA" yang bernuansa orange. bisa didapatkan disini.
Komentar
Posting Komentar